BERITA ACARA & NEWS
SEARCH
COUNTRY CATEGORIES

Panduan Lengkap Program Studi Full Sail University: Pilih Jurusan Sesuai Passionmu di Industri Kreatif dan Teknologi

Posted on 4 June 2025

1 - Education Republic

Panduan Lengkap Program Studi Full Sail University: Pilih Jurusan Sesuai Passionmu di Industri Kreatif dan Teknologi

 

Overview

 

Full Sail University adalah kampus terkemuka yang menggabungkan kreativitas dan teknologi untuk mencetak profesional handal di industri hiburan, media, dan teknologi. Kampus ini menawarkan berbagai program studi Bachelor dan Master program yang fokus pada pembelajaran praktis dan relevan dengan kebutuhan industri saat ini.

Jika kamu ingin kuliah di kampus yang menyiapkan kamu langsung untuk karier di bidang kreatif dan teknologi, berikut panduan lengkap program studi unggulan di Full Sail University yang bisa kamu pilih sesuai passion dan cita-cita kamu.

 

 

BACA JUGA: Syarat dan Cara Daftar Kuliah ke Fullsail University, Amerika

 

 

 

1. Music & Recording

 

Recording 2 Thumb Min - Education Republic

 

Program ini mengajarkan seluruh aspek produksi musik, mulai dari rekaman, mixing, mastering, hingga produksi audio untuk berbagai media. Kamu akan menguasai teknik-teknik penggunaan studio rekaman profesional dan software produksi musik seperti Pro Tools dan Ableton Live. Kamu juga akan belajar tentang teknik produksi live shows dan media digital.

Peluang Karier: Music producer, sound engineer, mixing/mastering engineer.

 

 

2. Games

 

Gaming - Education Republic

 

Di program ini, kamu akan belajar tentang desain game dan pengembangannya. Kamu akan mempelajari konsep gameplay, narasi, level design, serta teknik coding menggunakan engine seperti Unity dan Unreal Engine. Program ini menggabungkan sisi kreatif dan teknis untuk menciptakan game interaktif.

Peluang Karier: Game designer, game developer, level designer, programmer.

 

 

3. Art & Design

 

Art 14 Thumb Min - Education Republic

 

Program ini mencakup berbagai aspek seni dan desain, mulai dari desain grafis, ilustrasi, hingga seni digital. Kamu akan menggunakan software desain seperti Adobe Photoshop, Illustrator, dan InDesign untuk menciptakan karya yang efektif untuk media cetak dan digital. Program ini menekankan kreativitas dalam komunikasi visual.

Peluang Karier: Graphic designer, art director, digital artist, branding specialist.

 

 

4. Film & Television

 

2 - Education Republic

 

Di program ini, kamu akan mempelajari seluruh proses produksi film dan televisi, dari pra-produksi hingga distribusi. Kamu akan belajar tentang sinematografi, pengambilan gambar, pengeditan, dan pasca-produksi menggunakan peralatan profesional yang sama digunakan di industri film Hollywood. Program ini juga memfokuskan pada storytelling visual yang kuat.

Peluang Karier: Sutradara, produser, editor film, sinematografer, teknisi produksi.

 

 

5. Technology

 

Technology 10 Thumb Min - Education Republic

 

Program ini mengajarkan berbagai aspek teknologi yang mendukung industri kreatif. Kamu akan belajar tentang pengembangan perangkat lunak, aplikasi, serta teknologi terbaru yang digunakan dalam media dan hiburan. Kamu juga akan mempelajari teknis-teknis komputer yang relevan dengan industri kreatif dan teknologi.

Peluang Karier: Software developer, systems engineer, IT specialist.

 

 

6. Media & Communications

 

Web - Education Republic

 

Fokus pada produksi dan distribusi konten media, kamu akan belajar tentang komunikasi digital, jurnalisme, produksi media, serta pemasaran digital. Program ini mempersiapkan kamu untuk berkarir di berbagai sektor media dan komunikasi, dengan penekanan pada keterampilan praktis yang dibutuhkan oleh industri.

Peluang Karier: Media planner, content creator, social media manager, public relations specialist.

 

 

7. Business

 

Classrooms 5 Thumb Min - Education Republic

 

Program ini mengajarkan tentang bisnis dalam industri kreatif. Kamu akan mempelajari manajemen produksi, pemasaran kreatif, serta keuangan yang relevan dengan dunia hiburan dan media. Program ini cocok untuk yang ingin menjalani karier di bidang manajemen produksi atau pemasaran dalam industri hiburan.

Peluang Karier: Manajer produksi, marketing entertainment, agen bakat, manajer event.

 

 

8. Sports

 

Technology 1 Thumb Min - Education Republic

 

Di program ini, kamu akan mempelajari berbagai aspek industri olahraga, dari manajemen hingga pemasaran. Kamu juga akan mendapatkan pengetahuan tentang cara mengelola event olahraga dan memahami aspek-aspek bisnis dalam olahraga, baik itu di tingkat profesional atau rekreasi.

Peluang Karier: Sports manager, event coordinator, sports marketer, athlete agent.

 

 

Keunggulan Belajar di Full Sail University

 

Classrooms 1 Thumb - Education Republic

 

  • Pembelajaran Praktis Berbasis Proyek: Mahasiswa mengerjakan proyek nyata dengan peralatan dan teknologi yang digunakan di industri.
  • Fasilitas Kelas Dunia: Studio produksi, lab komputer, dan ruang kreatif lengkap dengan software dan hardware mutakhir.
  • Pilihan Belajar Fleksibel: Program tersedia di kampus maupun online dengan metode immersive yang interaktif.
  • Jaringan Industri Luas: Alumni bekerja di perusahaan besar seperti Disney, Netflix, Electronic Arts, dan banyak lagi.
  • Dukungan Finansial: Berbagai beasiswa dan bantuan keuangan untuk mendukung mahasiswa internasional.

 

 

Cara daftar & Biaya Kuliah

 

Classrooms 3 Thumb Min - Education Republic

 

Entry Requirement:

  • Admissions Interview (In-Person or Virtual) 
  • High School Diploma / Transcripts (Undergraduate Programs) 
  • College Transcripts (Graduate Programs) 
  • IELTS 6.5
  • Passport Copy / Financial Guarantee 
  • Art Portfolio / Math Test (Selective programs)  

Biaya Kuliah:

  • Bachelor’s degree: Approx. USD $66,500 – $92,000 per tahun tergantung pada program.
  • Master’s Degree: Approx. USD 36,000 – USD 38,000 per tahun.

Biaya ini mencakup tuition fees, materi pembelajaran, dan akses ke fasilitas kampus seperti studio dan peralatan profesional.

 

 

BACA JUGA: 5 things to know study in usa!

 

 

Konsultasi Gratis Bersama Education Republic !

Full Sail University menawarkan program Bachelor’s dan Master’s lengkap dan relevan untuk karier masa depan di industri kreatif dan teknologi. Dengan pengalaman belajar praktis dan fasilitas kelas dunia, kamu siap bersaing di pasar global sesuai passion. 

Education Republic siap membimbing kamu dari pemilihan jurusan, proses pendaftaran, hingga pengurusan visa studi Full Sail University. Kami agen resmi dengan pengalaman membantu mahasiswa Indonesia meraih mimpi studi di luar negeri.

 

Hubungi Kami

Dapatkan pengurusan dan konsultasi studi luar negeri GRATIS oleh Education Republic sekarang juga!
Click to chat our offices below:

Tagged: